Rabu, 18 Juli 2012

Tentang MELILEA Internasional

LATAR BELAKANG PERUSAHAAN

Di tahun 2003, dengan keyakinan penuh, Founder-Group Chairman MELILEA, Datuk Dr. Alan Wong dan Executive President Datin Dr. Stella K.Y Chin memprakarsai kehidupan baru kepada banyak orang dengan cara mentranformasi hidup mereka melalui gaya hidup organik.

Bermodalkan ketekunan dan kegigihan, MELILEA menerapkan visi "Transformasi Kehidupan" yang sangat menyentuh hati orang banyak. Bermula dari Malayasia, perusahan ini berubah menjadi sebuah perusahaan berskala Internasional dengan sebuah konsep baru yang meleburkan network marketing, franchise dan jalur distribusi, mendorong konsep kesehatan organik yang merangkap kecantikan dari dalam dan luar bagi hubungan marketing konsumen.

Walaupu baru berdiri sejak 7 tahun yang lalu, MELILEA INTERNATIONAL telah berubah menjadi perusahaan berskala multinasional. Kestabilan dan jaminan merek dagang yang unggul, menjadi sebab perusahan ini mendapat berbagai pujian. Kualitas produk, model management yang unik, sistem training, marketing plan yang sempurna serta kompesasi yang sangat adil, menjadi pendorong utama berkembang pesatnya MELILEA keseluruh penjuru dunia. Kami terus memupuk nilai luhur untuk memberikan peluang karir yang sama kepada siapa saja agar mereka dapat meraih masa depan yang cerah.

Selasa, 17 Juli 2012

Pendiri/PresKom dan Presiden Eksekutif MELILEA

Pendiri - Presiden Komisaris
Datuk Dr Alan K.H. Wong (Hon. Ph.D)
  •  Sukses menciptakan dan melatih lebih daripada 60 milyader, profesional dibidang keuangan serta pengalaman 15 tahun di bidang network marketing Internasional.
  • Pemenang Asia Pacific International Keris Award kategori Enterprise Honesty 2003, 2004 & 2005.
  • Pemenang Asia Pacific International Entrepreneur Excellence Awards 2004, 2005 & 2006.
  • Pemenang Asia Pacific International Entrepreneur Excellence Awards 2004, 2005 & 2006.
  • Dinobatkan sebagai Entrepreneur of the Year 2004 oleh Majalah Global Business dengan usaha beliau menggalakan gaya hidup dan bisnis organik di kawasan Asia.
  • Pembicara bertaraf Internasional dan pengusaha ternama.
  • Anggota dari Persatuan Jualan Langsung Malaysia (MDDA).
  • Pembicara Tamu di Super Excellence Master of Direct Sales 2005 & 2006.
  • Pembicara Tamu di acara Ekspo dan Konvension Jualan Langsung 2006 (diadakan oleh Kementerian Perdagangan dan Perlindungan konsumen Malaysia).
  • Dinobatkan sebagai salah satu dari 100 Pengusaha Terkemuka di Malaysia oleh Nanyang Siang Pau.
  • Dinobatkan sebagai salah satu dari 20 CEO Terkemuka oleh Majalah Global Business.
  • Menerima gelar “Darjah Mulia Seri Melaka (DMSM) / Datuk” oleh T.Y.T. Yang Di-Pertua Negeri Melaka Tun Datuk Seri Utama Mohd Khalil B. Yaakob tahun 2007.

Senin, 16 Juli 2012

Mengapa Organik

Dengan Organik banyak keuntungan yag dapat kita peroleh, antara lain :
  • Mengurangi bahan kimia berlebih dan residu bahan kimia di air minum, jalan-jalan air dan daerah-daerah pantai. Bahan kimia berlebih merupakan penyebab utama berkurangnya kehidupan, tumbuhan dan binatang laut.
  • Mengembalikan kesuburan tanah untuk lahan pertanian yang produktif dan aman. Sistem pertanian organik berdasarkan pada prinsip regenerasi lahan dan tanah dan praktek lingkungan hidup terbaik.
  • Meningkatkan biodiversitas dan menyelamatkan habitat binatang asli dari kepunahan. Selama beberapa dekade para ilmuwan di seluruh dunia mengangkat studi dnegan kesimpulan yang jelas bahwa pertanian organik secara signifikan mendukung biodiversitas.
  • Menjaga integritas makanan. Organik yang bersertifikasi memberikan jaminan bahwa produk-produknya telah ditumbuhkan, ditangani, dikemas dan didistribusikan, dengan menghindari resiko pencemaran produk hingga ke tempat penjualan. Sebuah jalinan utuh yang terjaga dalam mata rantai.
  • Membantu memperbaiki perubahan iklim. Pertanian dituduh sebagai hal yang bertanggung jawab terhadap 30 persen pemanasan global melalui emisi CO2-nya, meskipun demikian perubahan pada pertanian organik bisa mengembalikan CO2 ke tanah dalam bentuk humus. Sebuah proyek penelitian selama 23 tahun memperlihatkan bahwa kalau saja 1000 pertanian skala menengah berubah menjadi produksi organik, karbon yang tersimpan dalam tanah akan sepadan dengan mengambil 117 dari 440 mobil dari jalanan tiap tahunnya.


Ahli Organik dan Bagaimana Memilih Organik

Ahli Organik “Dr Henry Chang”
Peneliti International Renowned Organic N.D Naturopathy. Ph. D Philosophy

Dr. Henry Chang memperoleh gelar ganda dalam bidang Doctor of Naturopathy dan Doctor of Philosophy dalam 26 tahun terakhir dan mendedikasikan hidupnya pada studi penelitian dan pengembangan makanan organik fungsional, pertanian organik, pabrik dan pemasaran.

Dalam rangka meningkatkan makanan organik fungsional dan gaya hidup organik ke seluruh dunia, sebuah organisasi peneliti organik terkemuka mendirikan Organic United Nations Friendship Association (OUNFA) pada tahun 1994.

Kontribusi dan pencapaian Dr. Henry Chang telah dikenal dunia dan dia merupakan undangan tetap dari berbagai pionir organik dari seluruh dunia agar bisa membagikan pengetahuan organiknya ke seluruh dunia.

Kesuksesan dan komitmen Dr Henry Chang telah menganugerahinya gelar "Bapak Tehnologi Organik Amerika Serikat" dan kisah hidupnya telah dikumpulkan dalam sebuah buku "Get Organik with Dr. Henry".

Pada tahun 2005, dia ditunjuk oleh State Department of China sebagai kepala Penasehat Komite Organik State Department of China serta terpilih sebagai orang China Paling Berpengaruh dari Amerika Serikat yang diberikan oleh Chinese Writers' Society.

Pada tahun 2008, dia diundang sebagai pembicara tamu untuk Konggres Organik Dunia yang diselenggarakan oleh International Federation of Organic Agriculture Movements (IFOAM), yang diadakan di Boston, Amerika Serikat.

Minggu, 15 Juli 2012

Revolusi Organik

Gaya Hidup Organik, Harapan Baru Bagi Abad Ke-21

Seiring dengan konsekwensi dari gaya hidup organik berpolusi nol menjadi suatu tren global yang signifikan, ketersediaan produk-produk organik meningkat dengan pesat. Kita semua mencari kesehatan dan kebahagiaan hidup. Hidup dengan gaya hidup organik akan membantu kita mencapainya. Dan lagi, hal itu sangatlah sederhana.
  • Kembali ke alam,
  • Minum air bersih,
  • Nikmati sinar matahari yang cukup,
  • Hirup udara segar,
  • Lakukan olahraga yang sesuai,
  • Ketahui cara mengurangi stres,
  • Hidup harmonis dengan sesama,
  • Jauhi rokok, alkohol dan narkoba dan,
  • Konsumsi produk-produk organik tanpa polusi.

Seseorang bisa menerapkan hal-hal tersebut dalam hidupnya sehingga tak pelak lagi orang itu akan memiliki hidup yang sehat, yang merupakan praktek kesehatan bagi semua orang untuk membangun sebuah keluarga yang sehat.

Pertanian, Standar dan Resor Organik

PERTANIAN ORGANIK 
Anugerah Alam, Kehidupan Yang Sehat, Bersih dan Bepolusi No.1
Rangkaian produk organik ekslusif dari Melilea dibuat dari sayuran, buah, biji-bijian dan herbal alami murni. Tanaman-tanaman itu tumbuh di lingkungan tanah subur berpolusi nol dan seluruh proses pengolahan, panen, transportasi penyimpanan, pemrosesan dan pengemasan telah sesuai dengan syarat dan standar polusi nol. Seleksi benih dan biji-bijian, varietas, lingkungan tanah, kualitas air dan udara, ruang gerak, kualitas air dan udara, sinar matahari dalam tanah telah ditinjau dan diteliti dengan cermat oleh para ahli kami. Seluruh hasil panen diolah di tanah dan di lingkungannya sesuai dengan jenis-jenis spesifik, habitat dan khasiatnya. Sebagai hasilnya, seluruh hasil panen berpolusi nol dan kaya akan nutrisi dengan terapi alami dan khasiat kesehatan. Melalui penelitian profesional Dr. Henry Chang, hasil panen berpolusi nol ini dikembangkan menjadi makanan-makanan organik fungsional yang bermanfaat bagi kesehatan dan berkualitas istimewa yang telah dikenal oleh dunia.


Hormati Keseimbangan Alam
Tanah
Sebelum sebidang tanah digunakan sebagai lahan pertanian organik, tanah tersebut harus dibiarkan tanpa tanaman atau tidak diolah selama tiga tahun. Dengan demikian, tak ada sisa pencemaran bahan kimia dan pupuk kimia serta hormon pertumbuhan yang pernah digunakan.
Benih
Haruslah benih organik sehingga penggunaan benih organisme yang dimodifikasi secara genetis (Genetically Modified Organism/GMO) dilarang.